PROBOLINGGO - Rangkaian panjang Radar Teen Competition 2008 dipungkasi malam ini. Melalui acara Radar Teen Party with IM3 Part Two di halaman kantor Radar Bromo nanti akan diumumkan para pemenang lima kategori utama dan dua kategori tambahan dalam kompetisi ini.
Lima kategori utamanya yakni The Best Content, The Best Features, The Best Design, The Best Photo dan The Best Application of Journalistic Theory. Para juara lima kategori tersebut berhak mendapat hadiah uang pembinaan masing-masing Rp 2,5 juta plus trofi dan piagam.
Sedangkan dua kategori tambahannya, yakni The Most Favorite dan tiga produk media sekolah yang mendapat predikat The Best School News Media. Karya Radar Teen peraih predikat The Most Favorite akan mendapatkan hadiah uang pembinaan Rp 2,5 juta dan piagam. Lalu, tiga media sekolah peraih predikat The Best School News Media berhak mendapatkan hadiah uang pembinaan masing-masing Rp 750 ribu plus piagam.
Dalam Radar Teen Competition 2007 lalu, kategori The Best Design dimenangkan oleh SMA Maarif NU Pandaan. Kategori The Best Content dimenangkan oleh MA Riyadlus Sholihin Probolinggo. Kategori The Best Features dimenangkan oleh
SMA Taruna Dra Zulaeha Leces Probolinggo. Kategori The Best Application of Journalistic Theory diraih oleh SMAK Mater Dei Probolinggo. Sedangkan kategori Radar Teen The Most Favorite disabet SMA Taruna Dra Zulaeha Leces.
Nah, apakah tim-tim yang berjaya di Radar Teen Competition 2007 lalu masih bisa bertahan meraih prestasi tahun ini? Ataukah kategori-kategori itu dimenangkan oleh tim-tim baru? "Cari tahu jawabannya dengan cara menyaksikan langsung acara Radar Teen Party malam ini di kantor Radar Bromo mulai pukul 18.30," kata Yudi, ketua panitia.
Pengumuman pemenang Radar Teen Competition 2008 malam ini akan dimeriahkan juga sejumlah grup band dari IM3 community. Lalu ada juga penampilan grup band Violet. Selain itu, akan ada juga dance persembahan kelompok Lodestar dari SMAN 2 Probolinggo. (yud)Sabtu, 20 Desember 2008
dikutip dari : http://www2.jawapos.co.id/radar
0 komentar:
Post a Comment